Senin, 25 April 2016

Bitterballen Tape Singkong Keju Isi Ceres

Di kulkas masih ada stock tape singkong yang dibeli beberapa hari yang lalu, bosan kalau di goreng pakai tepung terus, ada ide bikin bitterballen. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

Bahan :

Tape Singkong 700 gr
Terigu 500 gr
Susu cair 2 gelas
Keju parut 100 gr
Gula 5 sdm
Ceres

Bahan Pencelup :

Tepung secukupnya
2 butir telur
air secukupnya
Vanilla bubuk 1 sdt
Perisa Nangka 2 tetes
Tepung panir secukupnya

Cara Membuat :

  • Masak susu cair dengan gula dan keju parut serta sebagian tepung sampai larut rata (Water Roux/Tangzhong Method).
  • Campur adonan tersebut ke dalam tape dan sisa tepung aduk rata. 
  • Sisihkan dan masukan ke kulkas. 
  • Untuk bahan pencelup campur tepung, telur, air, vanilla bubuk dan perisa nangka aduk rata (agak encer dan tidak kental). 
  • Bulatkan adonan, isi dengan ceres, kemudian masukan ke adonan pencelup tepung dan gulingkan di atas tepung panir, ulangi sampai 2/3 kali. 
  • Simpan di kulkas. 
  • Dan bisa di goreng untuk sarapan pagi/Breakfast disajikan bersama susu uht maupun untuk sore hari teman minum tehh hangat ataupun kopi hitam.

Semur Jengkol Pedas

Siapa yang gag suka dengan olahan jengkol, rasanya yang sangat legit dan nikmat mampu menggugah selera makan. Namun ada sebagian orang juga yang tidak suka dengan olahan jengkol ini. Tapi kalau bisa mengolahnya, Insha Alloh pasti suka dehh kalau mencicipinya. Oks dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

Bahan :

1/2 kg jengkol
10 buah cabe merah
5 buah cabe rawit
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
2 butir kemiri bakar
1 sdt merica butir
3 buah tomat cherry 
lengkuas
sereh
daun salam
jahe
daun jeruk
garam secukupnya
gula secukupnya
boleh di tambah kecap sedikit (saya skip)

Cara Membuat :

  • Rebus jengkol dengan daun salam dan daun jeruk di presto hingga empuk selama 30 menit. 
  • Haluskan bumbu di blender dan tumis hingga harum dan matang. 
  • Masukan air dan jengkol tumis hingga bumbu meresap dan kering. 
  • Sajikan dengan nasi hangat.

Balado Terong Bakar

Balado Terong merupakan makanan kesukaan aq,, rasanya yang lezat cocok dinikmati dengan nasi hangat,, dan menambah selera makan. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

Bahan :

4 buah terong di iris menjadi beberapa bagian sesuai selera
2 butir kemiri sangrai
10 buah cabe merah
5 buah cabe rawit
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 buah tomat cherry
1 sdt merica bubuk
1 sdt cabe bubuk
garam secukupnya
gula secukupnya
1 bungkus terasi udang
lengkuas
daun salam
sereh
jahe
air secukupnya

Cara Membuat :

  • Panggang terong yang sudah di iris di atas wajan teflon atau di oven hingga harum. 
  • Haluskan semua bumbu dengan blender atau di uleg kemudian tumis sampai matang dan harum. 
  • Masukan air secukupnya. 
  • Tambahkan terong masak hingga matang dan kering.
  • Sajikan dengan nasi hangat.

Roasted Chicken With Oregano And Blackpepper

Bosan dengan olahan ayam yang biasa, akhirnya modiv resep sendiri bikin ayam panggang. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa . . .

Bahan :

1 kg ayam di potong menjadi 10 bagian

Bumbu :

10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 buah bawang bombay
1 buah gula merah
1 sdt ketumbar
1 sdt merica hitam
1 butir pala
2 butir kemiri sangrai
kecap manis secukupnya
kecap inggris secukupnya
minyak wijen secukupnya
butter secukupnya
daun salam
daun jeruk
lengkuas
jahe
garam
jeruk nipis
oregano bubuk

Cara Membuat :

  • Tambahkan air perasan jeruk nipis dan garam pada ayam aduk rata dan diamkan selama 15 menit. 
  • Rebus ayam lalu buang airnya. 
  • Haluskan bumbu kemudian tumis bumbu hingga harum dan matang. 
  • Masukan ayam dan ungkep dengan bumbu tadi hingga meresap dan kering. 
  • Tata ayam berbumbu di atas loyang dan taburi dengan oregano bubuk yang kering. 
  • Panggang ayam di oven yang sudah dipanaskan sebelumnya selama 20 menit api atas dan bawah dengan suhu 200 derajat celcius. 
  • Sajikan ayam dengan nasi hangat atau kentang kukus (steam) maupun kentang goreng dan sayuran.

Sabtu, 16 April 2016

Ayam Kremes

Olahan dari ayam sangat beragam, rasanya yang lezat hampir selalu ada di setiap hidangan makanan sehari-hari, baik di rumah maupun di rumah makan seperti Restaurant. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

Bahan : 

1 ekor ayam/potong 10 bagian
4 siung bawang putih haluskan
2 buah kemiri haluskan
1 sdm ketumbar haluskan
1 sdt merica butir haluskan
kunyit bubuk 
salam
sereh
laos
jahe
penyedap rasa
garam secukupnya

Bahan Kremes : 

Air rebusan ayam
3 sdm tepung tapioka/sagu tani/kanji
2 sdm tepung beras rose brand
1/2 sdt baking powder 

Cara Membuat : 

Tumis bumbu halus masukan ke rebusan ayam.
Rebus ayam hingga empuk.
Goreng ayam hingga kuning kecoklatan. 
Sisishkan.

Air kaldu setelah dingin campur dengan tepung kanji dan tepung beras.
Masukan baking powder aduk rata.
Goreng di minyak panas dengan api sedang sampai kuning keemasan.
Sajikan dengan sambal tomat.

Rabu, 13 April 2016

Dorayaki

Dorayaki merupakan kudapan yang berasal dari Jepang, yang di populerkan oleh film kartun doraemon. Ini merupakan request anak saya yang minta di buatin dorayaki. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

Bahan : 

150 gr tepung terigu
2 butir telur
4 sdm gula pasir
1 sdm madu
vanilli bubuk secukupnya
100 ml susu cair uht
1/2 sdm baking soda
garam secukupnya

Cara membuat : 

Kocok telur dengan gula pasir dan madu serta vanilli dengan whisk atau mixer dengan kecepatan rendah.
Masukan terigu dan susu cair uht bersama baking soda, aduk rata.
Diamkan adonan sebentar.
Tuang ke wajan anti lengket yang sebelumnya di olesi sedikit minyak, bentuk adonan bulat dan balikan adonan jika adonan bawahnya kering dan kecoklatan.
Ulangi tuang adonan hingga habis.
Sajikan dengan isiin vla kacang merah, selai buah, coklat, pisang, cream cheese filling dsb.

Selasa, 12 April 2016

Keju Mozzarella

Kegunaan keju mozzarella untuk topping pizza, baked potatoes, lasagna, macaroni schotel, bitterballen dan aneka masakan lainnya. Namun harganya yang cukup mahal, kini banyak yang membuatnya sendiri di rumah dengan bahan yang mudah di cari. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .



Bahan : 

Keju Cheddar 180 gr diparut
Tepung Tapioka/Kanji 1 sdm
Air 5 sdm untuk melarutkan tepung
Susu kental manis 1 sachet
Garam secukupnya
Susu uht 300 ml

Cara Membuat :

Campur semua bahan masak hingga keju larut dengan api sedang.
Masukan ke cetakan.
Dinginkan.

Pempek Sutra

Pempek merupakan camilan yang disukai semua kalangan, pempek berasal dari Palembang dengan khas kuah cuko nya yang sangat lezat. Sekarang ada pempek kekinian yang lagi hits yaitu pempek sutra, dan teksturnya pun sangat lembut, serta cara membuatnya pun cukup mudah. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .


Bahan pempek :

1 gelas tepung terigu
1 gelas tepung kanji
2 gelas air dingin
2 siung bawang putih di haluskan
merica bubuk secukupnya
garam secukupnya
bawang daun cincang halus

Cara Membuat :

Campur semua bahan aduk rata.
Masukan ke dalam plastik (lebih bagus pakai plastik es).
Masukan ke dalam air mendidih.
Masak sampai matang dengan api sedang.
Potong2 pempek. 

Bahan kuah cuko :

Gula merah 4 buah
Cabe rawit merah sesuai selera
Garam secukupnya
Bawang putih 1 siung di haluskan
Air dingin 2 gelas
Gula pasir secukupnya
Cuka secukupnya
Asam jawa secukupnya

Cara Membuat :

Masak semua bahan jadi satu sampai mendidih.
Dinginkan.
Sajikan dengan pempek dan mentimun.

Tips :

Untuk pempeknya agar lebih gurih bisa menambahkan rebon, ebi, ikan, maupun udang.
Sedangkan untuk kuah cukonya bisa menambahkan rebon atau ebi bubuk dan memakai gula batok yang hitam agar warna nya lebih pekat, bisa juga pakai kecap hitam yang plain. Selain itu penggunaan cuka agar awet.

Dragon Fruit Ice Cream

Ice cream adalah kudapan favourite anak saya. Meskipun di luar sana banyak yang menjual es krim yang sudah jadi, tapi saya tetap tertantang untuk terus mencoba membuatnya dengan bahan seadanya, meskipun hasilnya belum sesuai yang di harapkan dan belum seperti yang di jual di luar. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

Bahan :

2 botol cimory youghurt plain
2 botol youghurt yakult
2 bungkus agar plain
1 buah naga di blender
5 sdm maizena
1 kaleng susu kental manis
gula secukupnya
susu cair uht secukupnya

Cara Membuat :

Blender potongan buah naga bersama youghurt.
Masukan ke dalam panci.
Larutkan maizena dengan susu cair uht.
Masukan ke dalam panci bersama agar2, gula dan susu kental manis.
Panaskan di api sedang sampai mendidih sambil di aduk2.
Tuang kedalam wadah.
Mixer adonan ice cream.
Dinginkan.
Masukan ke freezer.

Macaroni Schotel

Berawal dari jajanan di sore hari, kudapan ini jadi favorit saya. Terlintas untuk mencoba membuat nya. Googling internet buat resepnya dan cara bikin nya. Ternyata bahan-bahan dan cara buatnya pun cukup mudah. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .


Bahan : 

1 bungkus macaroni
1 bungkus saus bolognese
1 kaleng kornet sapi 
1 gelas susu cair uht
4 buah telur
5 wortel iris dadu
5 buah sosis potong dadu 
bubuk pala secukupnya
bubuk merica secukupnya
oregano secukupnya
basil secukupnya
penyedap rasa secukupnya
garam secukupnya
bawang bombay di tumis
keju mozzarella
keju cheddar parut 

Cara Membuat : 

Rebus wortel dan macaroni.
Tumis bawang bombay hingga harum dan sosis.
Masukan semua bahan campur dan aduk rata.
Masukan adonan ke dalam wadah aluminium.
Tambahkan keju mozzarella dan keju parut.
Panggang di oven selama 30 menit dengan suhu 200 derajat celcius.
Sajikan dengan saus sambal atau saus tomat.

Selasa, 05 April 2016

Chocolate Bread (No Knead Bread and Eggless) With Simple Cheese Filling

Haii moms, kali ini saya mau share resep roti modifikasi sendiri. Walopun hasilnya belum maksimal, tapi Alhamdulillah sudah lumayan menurut saya. Ok dehh moms let's see 'n trial yaa. . .

  • Recipe :

250 gr wheat flour (segitiga biru)
200 ml uht milk/cold water
2 sdm sugar
1 sdt yeast instan
1 sdm milk powder
1 sdt cocoa powder
3 sdt butter

Simple Cheese Filling :

Grated Cheese
Butter

Method :

  • Input wheat flour, sugar, yeast, milk powder, cocoa powder and water mix.
  • Add butter and stir again.
  • Let stand for an hour and covered with wet napkins.
  • Round shape dough and fill with cream cheese.
  • Input batter into loaf pan.
  • Let stand until the dough.
  • Bake the dough for 20 minutes at a temperature of 180 degrees celcius.
  • Remove and serve with hot cappucino.